Pages

Minggu, 18 Desember 2016

3 DIMENSI

3 DIMENSI

3 dimensi atau biasa disingkat 3D atau disebut ruang, adalah bentuk dari benda yang memiliki panjanglebar,dan tinggi.biasanya digunakan dibidang senianimasikomputer dan matematika.

TEKNIK-TEKNIK DALAM SENI 3D :

1. Teknik Aplikasi : karya seni menjahit dengan cara menempelkan bermacam-macam guntingan-guntingan kain yang berbentuk hiasan

2. Teknik Mozaik : karya seni dengan cara menempel benda 3 dimensi yang diatur dan ditata dengan rapih sehingga menghasilkan lukisan yang berkualitas

3. Teknik Merakit : karya seni dengan cara menyambung beberapa potongan bahan atau disebut merakit . cara tersebut dapat dipatri, disekrup, mengelas atau lainnya.

4. Teknik Pahat : karya seni dengan membuang bahan yang tidak dibutuhkan. memakai alat pahat, kikir dan martil. Biasanya bahan atau media yang dipakai adalah bahan keras seperti batu, gips, kayu dan bahan lainnya.

5. Teknik Menuang atau Cor : karya seni dengan cara menuang bahan cair yang dituang pada sebuah alat cetakan. Setelah bahan cair tersebut mengeras, kemudian dikeluarkan dari cetakan. Bahan cair yang dipakai biasanya seperti semen, logam, gips atau karet.

Terdapat Unsur-Unsur SENI 3D :

1.            Mempunyai panjang, lebar, dan tinggi.

2.            Dapat dinikmati dari sudut pandang dari mana saja. 

3.            Menempati ruang.


Contoh karya seni 3 dimensi :

1.    Seni Kriya

          
Dari keterampilan atau kerajinan tangan , untuk mengolah bahan baku menjadi bahan yang mempunyai nilai guna dan juga nilai estestis.

2.    Seni Patung

           


  Dibuat dari segi pahat , bahannya terbuat dari benda padat maupun lunak yang memiliki   panjang, lebar, maupun tinggi.

3.    Seni Keramik

diolah menjadi sebuah karya seni tradisional maupun kontemporer. Biasanya untuk dijadikan perabotan rumah tangga

4.    Seni Arsitektur

karya seni yang merancang suatu bentuk dari bangunan , dihasilkan dari pemikiran ide-ide yang unik untuk ditampilkan di masyarakat luas





Sumber : http://cara.pro/pengertian-unsur-teknik-fungsi-jenis-contoh-karya-seni-rupa-3-dimensi-dan-keterangannya/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar